BLT DD TAHUN 2022 SUDAH CAIR
MIFTAHUL HUDA 11 Maret 2022 09:30:05 WIB
Pada hari Rabu 09 Maret tahun 2022 bertempat di balai desa Dermosari pemerintah desa Dermosari menyalurkan BLT DD. Bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa ini disalurkan kepada 111 KPM di desa Dermosari. Dalam penyaluran perdana ini BLT dicairkan 3 kali, bulan Januari, Februari dan Maret karena selain menunggu dana desa di transfer juga harus melalui musdeskus karena ada 1 KPM yang meninggal dunia, 5 KPM terdata menerima BPNT dan 1 KPM terdata masih satu KK dengan PNS.
Penyaluran dilaksanakan mulai pukul 12.00 WIb sampai dengan selesai. Pada saat itu acara dibuka langsung oleh bapak Suminto selaku kepala desa dan dilanjutkan sambutan dari Saudari Lillah Mustika wahidiyah selaku Pendamping lokal desa. Setelah sambutan selesai langsung dilaksanakan pembagian BLT secara bergiliran dan banyak pihak terkait yang ikut membantu seperti BPD, Babinsa, BKTM, perwakilan dari kecamatan Tugu dan juga dalam acara tersebut juga dibantu beberapa personil satgas covid untuk mengawasi protokol kesehatan saat acara berlangsung.
Selain melakukan sambutan dan pengarahan kepada KPM agar BLT yang diterima dibelanjakan dengan bijak dan sesuai kebutuhan terutama kebutuhan pokok, dalam kesempatan tersebut bapak Kepala Desa juga mengingatkan bagi seluruh KPM yang belum di vaksin covid agar mengikuti vaksin covid dan tim vaksinator dari Puskesmas Pucanaganak sudah siap di polindes agar KPM yang belum tervaksin mudah untuk mendapatkan pelayanan vaksinasi covid-19.
Komentar atas BLT DD TAHUN 2022 SUDAH CAIR
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |