BIMTEK PERAWATAN HEWAN TERNAK

MIFTAHUL HUDA 24 November 2022 12:21:17 WIB

           Ketahanan pangan hewani merupakan program prioritas penggunaan dana desa tahun 2022. Maka dari itu maka pemerintah desa Dermosari membuat kegiatan bimtek perawatan hewan ternak agar masyarakat desa Dermosari lebih banyak mendapatkan tambahan ilmu tentang merawat hewan ternak mereka. Mengingat beberapa bulan terakhir ini banyak kasus penyakit mulut dan kuku atau sering disingkat PMK yang menyerang hewan ternak sapi dan kambing maka kegiatan ini dirasa sangat perlu dilaksanakan.

          Atas dasar itulah pada hari Kamis tanggal 24 November 2022 bimtek perawatan hewan ternak dilaksanakan oleh pemdes Dermosari. Acara ini dibuka oleh kepala desa Dermosari dan diisi pemateri dari Dinas Peternakan Kabupaten Trenggalek. Yoga Saptono yang kerap disapa mas Yoga ini merupakan PNS yang bertgas di dinas peternakan Kabupaten Trenggalek. Sebelumnya beliau berdinas di dinas Pertanian sebagai PPL di kecamatan Bendungan.

         Dalam materinya, beliau lebih menekankan kepada tanya jawab di sela sela materi yang disampaikan karena memang secara teori beliau lebih mengerti namun permasalahan dilapangan peternak lebih mengerti pastinya. Banyak ilmu yang disampaikan dan juga banyak pula sharing ilmu dari pemateri dan juga peternak. Dalam akhir acara sebelum pamitan pematerimengingatkan kembali untuk menjaga kebersihan kandang dan hewan ternak agar hewan ternak lebih sehat.

Komentar atas BIMTEK PERAWATAN HEWAN TERNAK

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi DERMOSARI

tampilkan dalam peta lebih besar